logo-raywhite-offcanvas

08 Apr 2023

Ide Dekorasi Telur Paskah yang Kreatif, Meriah dan Unik!

Ide Dekorasi Telur Paskah yang Kreatif, Meriah dan Unik!

Mendekorasi telur paskah adalah tradisi yang meriah yang bisa menyenangkan bagi seluruh keluarga. Meskipun Anda mungkin sudah memiliki teknik klasik, seperti permainan gradasi warna, celup-celup warna maupun cat air, RayWhite Kebayoran Senopati memiliki lebih banyak ide telur Paskah yang Kreatif, Meriah dan Unik untuk meningkatkan keterampilan menghias telur Anda ke level berikutnya!

Telur Paskah yang Dibungkus Kain

Dengan begitu banyak desain dan pola kain, tidak heran jika telur ini menjadi dekorasi yang indah. Bahan yang dibutuhkan: telur rebus atau telur kerajinan palsu, kain katun ringan, lem putih, penggaris dan gunting.

Ikuti langkah ini:

Potong kain dengan lebar 1,5 cm dan panjang sekitar 8cm menggunakan gunting kain. Beri lem di setiap ujung kain dan bungkus di sekitar telur. Lanjutkan potongan yang tumpang tindih sampai seluruh telur tertutup dan potong kelebihannya. Biarkan beberapa jam agar telur benar-benar kering.

 

Telur Paskah dengan Spidol Warna

Gunakan spidol untuk mengubah telur rebus sederhana menjadi kanvas untuk menggambar lingkaran, bunga, dan pola rumit lainnya.

Ikuti petunjuk membuat beberapa pola ini:

·       Buat pola bunga pada telur, dimulai dengan titik-titik. Perluas pola dengan membuat lebih banyak bentuk kelopak.

·       Buat pola sulur dengan menggambar garis vertikal dari atas ke bawah telur. Tambahkan bentuk daun dan anggur. Biarkan gambar pola ini benar-benar kering.

·       Buat desain pusaran abstrak dan tambahkan titik di antara pusaran dan sekitarnya. Biarkan mengering.

Telur Paskah dengan Kertas Tisu

kuning dan merah muda sangat menarik sehingga anak-anak Anda akan senang menemukannya selama berburu telur paskah. Bahan-bahannya juga sangat sederhana, yaitu telur rebus atau telur kerjainan palsu, kertas tisu bernuansa merah muda dan kuning yang dipotong strip kecil-kecil, lem Mod Podge untuk kerajinan dan kuas.

Ikuti langkah ini:

Oleskan selapis tipis lem Mod Podge ke telur. Letakkan potongan tisu dan olesi dengan lapisan tipis lem Mod Podge agar menempel. Ulangi langkah tersebut dengan menindih potongan strip tisu atau mempertahankannya sebagai lapisan strip tunggal. Biarkan agar benar-benar kering!

 

Telur Paskah dengan Taburan

Jika ragu, tambahkan taburan! Pertama, siapkan ruang kerja Anda: Pastikan Anda memiliki telur kerajinan palsu, mangkuk atau piring dangkal yang penuh dengan taburan sejenis kerta konfeti. Olesi sekitar ¼ bagian telur dengan lem Mod Podge yang banyak dan gunakan sendok untuk memercikkan taburan konfeti ke lem basah. Untuk hasil terbaik, biarkan telur benar-benar kering semalaman melanjutkan menghias bagian berikutnya.

 

Telur Paskah dengan Cat Air

Jadikan telur Paskah sebagai kanvas untuk menguji kemampuan melukis Anda. Mulailah dengan mencampurkan beberapa warna cat air Anda pada palet. Kemudian sapukan air bersih ke telur, diikuti dengan beberapa sapuan cat air ringan di kulit telur yang basah. Lanjutkan membasahi bagian telur yang berbeda dan sapukan pada warna yang sama atau berbeda sampai Anda mendapatkan tampilan cat air yang Anda inginkan.

Semoga ide dekorasi telur Paskah ini bisa berguna dan selamat merayakan Paskah untuk Anda dan Keluarga. Damai Beserta Kita Semua.

 

Ray White Kebayoran Senopati, Your Property Solutions!

 

Share